BlackBerry umumkan SecuTABLET

  • Gadget
  • 16 Maret 2015
  • Black Teclovers
BlackBerry umumkan SecuTABLET
SecuTABLET
Jakarta (TecLovers)- Secusmart, anak perusahaan BlackBerry, mengenalkan SecuTABLET, sebuah tablet berkeamanan tinggi yang dikembangkan dari Samsung Galaxy Tab S 10,5 inci.

SecuTABLET yang dikembangkan bersama oleh Secusmart, IBM, dan Samsung itu diperuntukkan bagi pasar sektor publik dan perusahaan, dengan menawarkan keamanan tinggi untuk aplikasi dan data.

Aplikasi-aplikasi personal seperti Facebook, YouTUbe, Twitter, dan WhatsApp, tetap bisa digunakan dengan aman di SecuTABLET.

SecuTABLET, menurut Secusmart, telah mendapatkan sertifikasi German VS-NfD dari German Federal Office for Information Security. Sertifikasi keamanan itu biasanya utnuk penggunaan resmi saja.

SecuTABLET dilengkapi dengan SecuSUITE untuk portfolio BlackBerry 10 dan bisa diintegrasikan ke dalam infrastruktur SecuSUITE yang sudah ada sebelumnya.

"Keamanan sudah tertanam dalam setiap bagian portfolio BlackBerry, yang termasuk solusi-solusi enkripsi data dan suara," kata Hans-Cristoph Quelle, CEO Secusmart GmbH.

IBM dalam kolaborasi ini menyediakan teknologi aplikasi aman untuk SecuTABLET, dipadukan dengan implementasi solusi-solusi keamanan tinggi Secusmart.

Tablet yang diklaim berkeamanan tinggi ini diperuntukkan bagi perusahaan-perusahaan dan sektor pemerintah.

Secusmart tidak menyebutkan spesifikasi teknis dari SecuTABLET, belum jelas apakah sama dengan Samsung Galaxy Tab S atau berbeda.

COPYRIGHT © Teclovers.com 2015

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Cancel reply

Recommended

Latest Posts

Berita

Tips & Trik

Tag Terpopuler