Logitech Indonesia akan rilis webcam terbaru

Logitech Indonesia akan rilis webcam terbaru
Logitech Webcam
Jakarta (TecLovers)- Logitech Indonesia akan meluncurkan produk webcam terbaru untuk bisnis, namun masih merahasiakan kamera seperti apa yang hendak dihadirkan.

Clue mengenai rencana rilis webcam itu diungkapkan Logitech Indonesia dalam satu posting di akun Twitter-nya hari ini, yang bergambar dua produk webcam yang sudah beredar di Indonesia dan diikuti angka 2015 yang di atasnya kosong tanpa gambar.

"Saatnya menambahkan produk terbaru Logitec Webcam for Business. Stay tuned!" tulisnya di aku @LogitechID.

Jika dirunut dari produk-produk webcam-nya untuk pasar bisnis, webcam yang belum beredar di Indonesia adalah ConverenceCam Connect dan ConferenceCam CC3000e.

Baik Logitech ConferenceCam Connect maupun ConferenceCam CC3000e, keduanya sama-sama untuk keperluan video konferensi dan yang membedakan hanyalah untuk kebutuhan grup kecil dan konferensi untuk ruang ukuran menengah.

Logitech ConferenceCam CC3000e bisa operasikan dengan menghubungkannya dengan perangkat Windows 7, Mac OS X, Google Chomebook versi 29, dengan prosesor minimal Intel Core 2 Duo 2.4GHz, RAM 2gb, dan memiliki port USB 2.0 atau di atasnya.

ConferenceCam CC3000e berkamera Full HD 1080p 30fps, 90 derajat field of views, dan fitur ZEISS optics dengan autofocus, serta LED to confirm video streaming.

Spesifikasi teknis lensa ConferenceCam Connect pun tidak jauh berbeda, dengan output Full HD 1080p video calling (hingga 1920x1080pixels) dan dilengkapi speakerphone mendukung Bluetooth dan NFC.

COPYRIGHT © Teclovers.com 2015

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked with *

Cancel reply

Recommended

Latest Posts

Tech Spec

Internet

Tag Terpopuler